Kajian Al-Qur’an tentang Estetika, Etika dan Fungsi dalam Desain Masjid

Authors

  • Iwan Setiawan Universitas PTIQ Jakarta, Indonesia
  • Zakaria Husin Lubis Universitas PTIQ Jakarta, Indonesia
  • Kholillurrohman Universitas PTIQ Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.57096/blantika.v2i11.241

Keywords:

al-qur’an, estetika, etika, desain masjid

Abstract

Seni arsitektur adalah bagian dari khazanah keilmuan dari sekian banyak disiplin ilmu. Keberadaannya sejalan dengan perkembangan peradaban umat manusia dari masa ke masa. Arsitektur Islam merupakan wujud perpaduan antara kebudayaan manusia dan proses penghambaan diri seorang hamba kepada Tuhannya, yang berada dalam keselarasan hubungan antara manusia, lingkungan dan penciptanya. Didalamnya berisikan rangkaian konsep yang mengungkapkan hubungan geometris yang kompleks, hirarki bentuk dan ornamen, serta makna simbolis yang sangat dalam. Arsitektur Islam merupakan salah satu jawaban yang dapat membawa pada perbaikan peradaban. Di samping hal tersebut pada arsitektur Islam terdapat esensi dan nilai-nilai Islam yang dapat diterapkan tanpa menghalangi pemanfaatan teknologi bangunan modern sebagai alat dalam mengekspresikan esensi tersebut. Konsep Arsitektur Islami adalah sebuah konsep yang bernafaskan Islam, dimana didalamnya berisikan penjiwaan yang menyatu berlandaskan syariat-syariat Islam. Pendekatan terhadap penggunaan material, ruang, waktu, metode, dan sudut pandang yang tolak ukurnya bersumber pada Al-Qur’an dan Hadis. Dan apabila ditelaah secara mendalam konsep arsitektur Islam lebih mengusung pada nilai-nilai universal yang dimuat oleh ajaran Islam. Nilai-nilai ini nantinya dapat diterjemahkan ke dalam bahasa arsitektur yang tampil dalam berbagai bentuk yang diinginkan dengan tidak melupakan esensi dari arsitektur itu sendiri, serta tetap berpegang pada tujuan utama proses berarsitektur yaitu sebagai bagian dari beribadah kepada Allah SWT. Lebih jauh menelaah mengenai masjid sebagai representasi bangunan arsitektur Islami, dimana masjid adalah sebuah hasil karya seni rancang bangun yang sangat fundamental dan monumental, karya arsitektur masjid merupakan perwujudan dari puncak ketinggian pengetahuan teknik dan metoda membangun, material, ragam hias, dan filosofi di suatu wilayah sesuai konteksnya. Selain itu masjid juga menjadi titik temu berbagai bentuk seni, mulai dari seni spasial, ruang dan bentuk, dekorasi, hingga seni suara. Berdasarkan hal tersebut diatas, pentingnya sebuah konsep rancang bangun yang berkaitan dengan estetika, etika dan fungsi pada masjid didalam rangka menghasilkan sebuah karya bangunan yang baik. Dimana masjid sebagai simbol bangunan arsitektur Islami yang secara normatif harus sesuai dengan nilai-nilai dan norma syari’at Islam. Penelitian ini bersifat Library research yang mencoba menelaah dan meneliti sejauh mana kerangka konsep dan teori membangun yang ada selama ini dengan kondisi kontekstual yang berlangsung pada saat ini disertai dengan implikasi dan solusinya. Dengan penelitian secara descriptif kualitatif dan metode analitis interpretatif diharapkan nanti akan memberikan pemahaman tentang pemikiran sebuah Konsep Estetika, Etika dan Fungsional Bangunan Arsitektur pada masjid dalam Persfektif Al-Qur’an.

 

Downloads

Published

2024-09-30